LPM Amulet-Rabu, 24 Maret 2024 telah dilaksanakan penandatanganan MoU antara University UCYP-Malaysia dengan Universitas Islam Indragiri (Unisi) terkait Tridarma pertukaran Pelajar dan Dosen oleh Rektor Unisi yakni Dr. Najamuddin,Lc., M.A. di Auditorium Kampus Utama, University UCYP, Malaysia.
Acara penandatangan ini dimulai pada pukul 09.00 waktu Malaysia, dalam acara tersebut Rektor Unisi Dr. H. Najamuddin, Lc., M.A hadir dengan didampingi oleh Bapak Ardiansyah.
Penandatanganan MoU tersebut turut dilakukan oleh seluruh Perguruan Tinggi Keagaaman Islam Swasta (PTKIS) Riau-Kepri.
Selain itu, setelah penandatangan MoU oleh kedua belah pihak, dilakukan pula diskusi mengenai tindakan dan upaya kedepan terkait MoU yang telah ditandatangani.(A07)
Tulis Komentar