+62 822 8303 9857

LANGKAH PROGRESIF FKIP UNISI DALAM MEMPERLUAS KERJA SAMA PENDIDIKANAmulet News

$rows[judul] Keterangan Gambar : Edit by : B19


Penandatanganan MoU, MoA, dan IA FKIP UNISI

Penandatanganan MoU, MoA, dan IA

FKIP UNISI dan SMK Negeri 2 Tembilahan

Lpm Amulet –Tembilahan, 17 Desember 2024 Luar biasa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Indragiri (UNISI) kembali menjalin kerja sama strategis Kali ini dengan SMK Negeri 2 Tembilahan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU), Memorandum of Agreement (MoA), dan Implementing Agreement (IA). Acara ini berlangsung pada Selasa pagi di SMK Negeri 2 Tembilahan.

Penandatanganan MoU bertujuan untuk mendukung implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi yang mencakup pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Sementara itu, MoA menitikberatkan pada pelaksanaan kerja sama yang konkret antara kedua institusi. Adapun IA difokuskan pada penyelenggaraan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) bagi mahasiswa FKIP UNISI.

Acara ini turut dihadiri oleh Dekan FKIP UNISI, Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Ketua Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, para dosen FKIP UNISI, serta Kepala SMK Negeri 2 Tembilahan, Drs. Hasmar.

Kerja sama ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara perguruan tinggi dan sekolah menengah kejuruan dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang lebih progresif dan saling mendukung. Mahasiswa FKIP UNISI akan memperoleh pengalaman mengajar langsung di lapangan, sedangkan siswa SMK Negeri 2 Tembilahan akan mendapatkan manfaat dari metode pembelajaran yang inovatif dan berkualitas.

Melalui kolaborasi ini, kedua institusi optimis dapat memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan mutu pendidikan di daerah. Sinergi ini menjadi langkah strategis dalam menghadirkan pendidikan yang lebih baik dan relevan dengan kebutuhan zaman.

(B07)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)